JAKARTA
– Tak lama lagi kompetisi futsal antar kampus kembali di selenggarakan,
khususnya untuk kampus-kampus di ibukota Jakarta. Kompetisi bergengsi ini di
namakan KIT Futsal CUP. Kami disini akan mencari informasi tentang kompetisi
ini. Dan kami telah mewawancarai salah satu panitia penyelenggara kompetisi
ini. Dengan begitu kita semua akan mendapatkan informasi apa saja yang akan di
jelaskan oleh mas Putra Anggoro.
Putra Anggoro ini adalah salah satu
panitia penyelenggara di kompetisi ini. Ia sudah lama menjadi panitia di
berbagai kompetisi yang di ikutsertakan oleh kampus-kampus ternama. Sebagai
contoh kampus UKI. Yang menjuarai kompetisi ini terakhir kali kompetisi ini di
selenggarakan. Dan tahun ini mereka ikut serta lagi dengan status juara
bertahan.
Kami akan berbincang-bincang dan bertanya
dengan mas Putra ini, apa tujuan dari kompetisi ini, kemudian dimana kompetisi ini
akan di selenggarakan. Karena kompetisi ini akan mengundang berjuta-juta pasang
mata yang ingin menyaksikan kompetisi bergengsi antar kampus di Jakarta ini.
Dan kami semua ingin tahu kapan tepatnya kompetisi ini akan segera di
laksanakan. Karena sudah banyak yang tidak sabar untuk menyaksikannya.
“Tujuan dari kompetisi ini ya kami ingin
memajukan olahraga futsal di sekitar kita khususnya ya di Jakarta dan terlebih
lagi di Indonesia, supaya anak-anak muda di negeri ini terhindar dari
kegiatan-kegiatan yang negatif. Dan seperti biasa kompetisi ini akan di
selenggarakan di dua tempat, yaitu di Gor Cibubur dan Gor Ciracas, Jakarta
Timur. Kemudian kompetisi ini lebih tepatnya akan di selenggarakan pada bulan
maret tahun depan, yaitu tahun 2015,” jelas Putra Anggoro, panitia
penyelenggara.
Di jakarta ada begitu banyak kampus-kampus
yang memiliki tim futsal tersendiri, dan kompetisi ini sudah di tutup, lalu
kami ingin tahu lebih lanjut ada berapa kampus yang sudah tercatat dan siapa
saja yang sudah di catat untuk ikut serta dalam kompetisi ini. Dan kenapa ada
begitu banyak kampus-kampus yang sangat antusias terhadap kompetisi futsal ini.
“Wah ada banyak yah kalo kita sebutkan,
sebut saja tim yang sedang bagus-bagusnya yaitu BSI, kemudian ada UI, UKI, UNJ,
PERBANAS, TRI SAKTI, masih banyak kampus-kampus yang lainnya dan kalau tidak
salah itu semua ada 16 kampus yang ikut serta salam kompetisi ini. Kalau
ditanya kenapa kampus-kampus sangat antusias terhadap kompetisi ini ya balik
lagi mungkin ke nama besar kampus-kampus itu sendiri, jadi kalau mereka menang
maupun kalah itu kan efeknya akan ke nama besar kampus mereka juga gitu, sebut
saja gengsi lah. Contoh, misalnya kampus A yang gak mau kalah dengan Kampus B,
C, D, dan lain-lain lah gitu,” ujar Putra.
Ketika ditanya menurut anda kampus mana
yang akan di segani oleh lawan, dan kampus mana yang di takuti untuk di lawan
dengan kampus lain, Putra pun menjawab, “Contohnya yang di takuti oleh
lawan-lawannya ya sebut saja ada BSI, UKI, PERBANAS, UNJ, biasanya
kampus-kampus itu yang langganan masuk semifinal di kompetisi-kompetisi yang
lalu.”
Sampai di akhir wawancara kami dengan mas
Putra Anggoro yang menjadi panitia penyelenggara kompetisi futsal ini yaitu KIT
Futsal CUP, kami melayangkan satu pertanyaan lagi kepada mas Putra. Bagaimana
sistem dari kompetisi futsal ini, dan mas Putra pun menjawab, “Sistemnya ya
seperti CUP-CUP pada umumnya, kita memakai sistem grup, jadi di situ kita ada 4
grup yang terdiri dari 4 tim di 1 grup. Jadi setelah itu, peringkat 1 dan 2
dari masing-masing grup tersebut akan lolos ke babak gugur perempatfinal,
semifinal, dan kemudian final,” tutur Putra Anggoro kepada bekasijauh.com.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar